Pernikahan adalah upacara yang sakral yang dilakukan untuk mempertemukan dua orang dalam rangka membangun hubungan dalam rumah tangga. Kedua mempelai terakui secara sosial maupun secara agama. Jalan menuju pernikahan beragam dan semua terjadi sesuai kesepakatan antara kedua keluarga mempelai dan pengantin. Keputusan untuk menikah adalah keputusan yang diambil secara matang, dimana disadari oleh kedua belah pihak dan dipertimbangkan secara sosial. Sebagai perempuan yang menuju seperempat abad saya mulai memikirkan konsep pernikahan yang benar. Pernikahan atas dasar cinta dan kebahagian yang hakiki itu seperti apa? Tidak mungkin dua orang bertemu, jatuh cinta dan langsung menikah. Mungkin ada hal lainnya yang menarik untuk dipahami disini, seperti pemilihan pasangan yang ideal. Nyatanya calon suami yang ideal itu jarang, mendekati punah mungkin atau memang saya tidak pernah mendapatinya. seperti apakah calon suami yang baik, baik untuk perempuan dan baik untuk a...